"Tegaskan Kesolidan, Andi Mull Pimpin IWO Soppeng ke Rakernas Jakarta 2025.
JBNNEWS.CO.ID JAKARTA — Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Soppeng menunjukkan kesiapan penuh dengan mengirimkan rombongan ke Jakarta untuk menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IWO.
Acara penting bagi organisasi wartawan digital ini akan berlangsung pada 22-23 Oktober 2025, bertempat di Hotel Grend Cemara, Jakarta Pusat.
Dipimpin langsung oleh Ketua IWO Soppeng, Andi Mull Makmun, tim solid ini bertolak ke ibukota dengan membawa spirit "SATU KOMANDO" yang telah menjadi pijakan organisasi selama tujuh tahun terakhir.
Kehadiran mereka di Rakernas adalah simbol pemantapan barisan dan komitmen terhadap organisasi.
Rakernas IWO kali ini mengusung tema relevan dengan perkembangan zaman: "IWO : Adaptasi Kekuatan Digital, Perkuat Kepemimpinan".
Tema ini menjadi fokus utama IWO Soppeng, seperti yang diungkapkan oleh Andi Mull Makmun. "Tema yang diusung oleh IWO pusat adalah perwujudan komitmen kami dalam mematangkan organisasi untuk menghadapi tantangan era digital," jelasnya, Senin, (20/10/2025).
Persiapan IWO Soppeng terbilang matang, mencakup perumusan materi diskusi hingga penyiapan plakat untuk dibagikan kepada para ketua dari seluruh Nusantara.
"Semuanya telah kami persiapkan jauh hari, terkait apa yang akan kita bahas dan diskusikan demi kemajuan organisasi," tambah Andi Mull, menjamin partisipasi aktif timnya.
Menanggapi dinamika internal yang sempat mencuat mengenai adanya dua organisasi IWO di Soppeng, Andi Mull Makmun bersikap tenang dan lugas. Ia menilai hal tersebut sebagai dinamika organisasi yang wajar. "Kami santai saja menanggapi ini.
Kami sudah berjalan tujuh tahun, biar masyarakat yang menilai. Saya tegaskan, tidak ada itu kata 'PANIK' bagi kami," tegasnya, menunjukkan rasa percaya diri yang tinggi.
Sebagai penutup, ia mengajak masyarakat untuk senantiasa menggunakan kecerdasan dalam memilah informasi di tengah derasnya arus berita.
Rombongan inti IWO Soppeng yang berangkat ke Rakernas Jakarta terdiri dari:
- Ketua: Andi Mull Makmun
- Sekretaris: Andi Tahang
- Wakil Sekretaris: Samsuni
- Bendahara: Andi Wahyudi
"Mohon doa. Rakernas ini berlangsung dengan lancar dan "SUKSES. Kami meyakini, IWO di bawah kepemimpinan Dwi Cristianto lah yang kami akui secara sah!" pungkas Andi Mull, mempertegas sikap organisasinya.
Rakernas ini dipastikan akan menjadi ajang konsolidasi akbar, yang rencananya akan dihadiri oleh seluruh Ketua, Sekretaris, dan Bendahara (KSB) pengurus IWO dari berbagai provinsi di Indonesia.
(Achmad Mario Humas IWO Soppeng)
Editor ; Harry Goa
Redaktur ; Nur Aisyah